Magetan - Dalam rangka mempererat ukuwah Islamiyah atar sesama dan
jalin komunikasi sosial dengan warga binaan, Danramil 0804/07 Karangrejo
diwakili Babinsa Pelem Serka Supriyono ikuti pengajian rutin Ahad pagi dengan
Penceramah H. Muhtar Wahid dari Magetan mengambil
tema" Manusia Pilihan Allah
SWT" bertempat di Masjid SMP 1 Karangrejo, Desa Pelem Kec. Karangrejo Kab.
Magetan. Minggu(27/1/2019).
Tak hanya dari guru maupun siswa
SMP 1 Karangrejo tetapi pengajian ini juga dikuti oleh warga desa setempat yang
turut mendengarkan tausyiah penceramah H. Muhtar Wahid.
Danramil 0804/07 Karangrejo
diwakili Babinsa Pelem Serka Supriyono mengatakan “Setiap kegiatan masyarakat
kita selalu aktif hadir dalam semua kegiatan di desa binaannya, disamping itu
untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh
pemuda maupun tokoh yang lainnya sangatlah penting untuk menyampaikan pesan dan
himbauan tentang kamtibmas.
“Kalau masyarakat sudah merasa
dekat dengan Babinsa, apabila ada suatu kejadian cepat terdeteksi karena
masyarakat cepat respon untuk melaporkan kejadian yang ada di
lingkungannya” jelas Serka Supriyono.
Sementara itu dalam ceramahnya,
H. Muhtar Wahid menyampaikan bahwa orang-orang yang beriman tidak hanya
mengejar duniawi saja yakni mereka tidak tamak terhadap harta dunia, kedudukan
atau kekuasaan saja, tapi justru janji dari Allah yang orang beriman kejar,
karena sudah jelas kalau kenikmatan yang hakiki yaitu setelah di alam akhirat.
Di samping itu, mereka tetap
sabar dan taat sekalipun mereka diuji dengan kelaparan atau kehilangan harta
dan benda, mereka tidak pernah mengeluh. Kekayaan yang diberikan Allah kepada
mereka tidak menyebabkan mereka mencintai dunia, sebaliknya mereka bersyukur
kepada Allah dan lebih mengingat-Nya lagi. Allah menjanjikan kehidupan yang
baik di dunia ini kepada setiap orang yang beriman dan berakhlak mulia. “Janji
Allah, Allah akan melipatgandakan
perbuatan hamba-hamba-Nya yang berbuat kebaikan” tutur H. Muhtar Wahid. (R.07)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar