Rabu, 06 Agustus 2014

Karya Bhakti Koramil 07/Karangrejo Kodim 0804/Magetan



Karangrejo  Magetan  Kamis 07 Agustus 2014, Pembinaan Teritorial ( Binter ) dilaksanakan oleh satuan Koramil 07 Karangrejo pada dasarnya untuk mewujudkan Ruang juang, Alat juang dan Kondisi juang yang tangguh serta Kemanunggalan TNI - Rakyat melalui kegiatan yang bersifat lintas sektoral, terpadu dan melibatkan seluruh komponen bangsa melalui Kegiatan Karya Bhakti dilakukan dengan pendekatan kesejahteraan masyarakat tanpa mengabaikan kesiapsiagaan satuan dalam melaksanakan tugas pokoknya.
Bhakti TNI merupakan salah satu metode Binter selanjutnya pelaksanaan di Satuan dijabarkan melalui kegiatan Karya Bhakti yang dilaksanakan secara terpadu dengan seluruh komponen yang ada diwilayah guna mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Senin, 23 Juni 2014

KUNJUNGAN KERJA DANREM 081/DSJ KE KODIM 0804/MAGETAN



KUNJUNGAN KERJA DANREM 081/DSJ KE KODIM 0804/MAGETAN
Senin 23 Juni 2014
Danrem 081/Dsj Madiun Kolonel Czi Reza Utama. didampingi oleh Kasi Pers Korem 081/DSJ Madiun Letkol Arh Ir. Maryono melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0804/Magetan, yang merupakan satuan jajaran Korem 081/DSJ, Senin (23/6). Kedatangan Danrem 081/DSJ di Makodim 0804/MAgetan disambut oleh Dandim 0804/Magean Letkol Inf Soelistyo Bawono didampingi oleh Kasdim 0804/Magetan, para Pasi Kodim 0804/Magetan dan seluruh Danramil Kodim 0804/Magetan.
Bertempat di aula Makodim 0804/Magetan Danrem 081/DSJ dalam pengarahannya kepada seluruh anggota Kodim 0804/Magetan, menyampaikan beberapa hal antara lain yaitu tidak lama lagi akan ada pelaksanaan Pilpres 9 Juli 2014, ditekankan kepada seluruh anggota Kodim 0804/Magetan sebagai anggota TNI harus bersikap netral dan tidak boleh berpolitik praktis, apabila diketahui adanya anggota Kodim 0804/Magetan yang melakukan politik praktis dan melaksanakan pelanggaran dalam pelaksanaan Pemilu, maka Danrem 081/DSJ tidak segan-segan untuk menindak secara tegas pelanggaran yang dilakukan.
Kemudian lebih lanjut Danrem 081/DSJ juga berpesan agar kita sebagai anggota TNI senantiasa bersyukur karena bersyukur adalah kunci dari kebahagian oleh karena itu kita harus selalu bersyukur dengan yang ada atau apa yang sudah kita dapatkan dan harus menghindari atau jangan mengambil jalan pintas apabila kita menghadapi masalah. Oleh karena itu disampaikan juga bahwa harus selalu dijalin komunikasi yang baik antara anggota dengan Pimpinan agar dapat diketahui sedini mungkin permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh anggotanya sehingga dapat dicarikan jalan keluar yang terbaik.
Pada kesempatan ini juga ditekankan kepada para Babinsa yang sudah mendapatkan inventaris sepeda motor yang baru yaitu Yamaha Vixion agar dirawat dengan baik dan penggunaannya adalah untuk Babinsa tidak boleh digunakan oleh selain Babinsa termasuk juga anggota keluarganya baik istri maupun anak tidak diperbolehkan untuk menggunakannya.



Rabu, 30 April 2014

kegiatan Indonesia bersih Koramil 0804/07 Karangrejo



kegiatan Indonesia bersih Koramil 0804/07 Karangrejo Sebagai wujud kepedulian dan peran serta Satuan Koramil  0804/ 07 Karangrejo dalam melaksanakan kegiatan Binter melalui kegiatan Aksi Gerakan Nasional Indonesia Bersih merupakan bentuk realitas dan peran Satuan Koramil  0804/07 Karangrejo.
 
a.         Ditinjau dari Aspek Penyelenggaraan.   Pada pelaksanaan Aksi Gerakan Nasional Indonesia Bersih TNI pada Triwulan I TA. 2014 secara umum dapat berjalan sesuai rencana yang telah dibuat;


Selasa, 07 Januari 2014

Koramil 0804/07 Karangrejo Tanam Pohon Penghijauan



Pada hari Rabu 8 Januari 2014 Pukul 07.00 WIB, Koramil 0804/07 Karangrejo, melaksanakan Penghijauan penanaman pohon Mahoni di Jalan Propinsi sepanjang jalan maospati Ngawi Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan dalam rangka membantu Pemerintah Daerah, Adapun kegiatan penghijauan tersebut melibatkan Personel Koramil 0804/07 Karangrejo yang dipimpin oleh Danramil 0804/07 Karangrejo Kapten Inf Efendi Santoso bekerja sama dengan Camat Karangrejo Kab Magetan, dan masyarakat.