Sabtu, 14 Juli 2018

Bati Komsos Koramil 0804/07 Karangrejo Hadiri Pertemuan Kelompok Tani dan Sosialisasi Pajale di BPP Karangrejo.


Karangrejo,  -  Komandan Koramil  0804/07 Karangrejo diwakili Bati Komsos Serma Subiyanto  bersama  Babinsa menghadiri pertemuan rutin kelompok tani, bersama PPL, koordinator PPL, dalam pertemuan ini sekaligus Sosialisasi Pajale  oleh Ketua KTNA Karangrejo Bpk. Sarmin di Balai Penyuluh Pertanian, Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan, Jumat (14/07/2018)


Pada kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 40 orang.  Dalam pertemuan tersebut membahas tentang proses penanaman Pajale serta membahas tentang proses irigasi di wilayah Kec. Karangrejo.



Pada kesempatan ini Danramil 0804/07 Karangrejo menyampaikan arahan melalui Bati Komsos Serma Subiyanto yang initinya pendampingan yang dilakukan oleh Koramil akan terus dilaksanakan pada semua kegiatan pertanian bukan hanya pada jenis tanaman padi saja yang bertujuan terwujudnya program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.


Hal ini dimaksudkan agar para petani lebih bersemangat dalam meningkatkan produksi panen pada semua jenis tanaman khususnya tanaman padi dengan harapan akan bisa membantu masyarakat lebih sejahtera melalui jalur pertanian dan mengangkat bangsa ini dengan program swasembada pangan. (By-R.07)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar